KUPANG, DELIKNTT.COM – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang dr. Christian Widodo dan Serena Francis mendapatkan nomor urut 5 dalam pengundian di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kupang, pada Senin (23/09/2024) sore, di halaman depan kantor KPU.
Sebelumnya, pasangan CSan ini telah ditetapkan oleh KPU sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang oleh KPU Kota Kupang (22/09/2024).
Paket CS’an hadir menggunakan baju kemeja lengan panjang berwarna biru muda dan didampingi oleh partai pendukung dan para tim pemenangan.
Dalam kesempatan tersebut, dr. Christian Widodo menyampaikan bahwa nomor yang di dapatkan dalam undian ada harapannya.
“Lima ini ada sesuai harapan kami salam CS’an dan Pancasila,” katanya.
Ia berharap dalam Pilkada kali ini, para pendukung hindari menyebarkan berita hoax.
Sementara itu, Serena dalam kesempatan yang sama, menyampaikan bahwa suara masyarakat menentukan Kota Kupang lima tahun ke depannya.
“Mari kita berpolitik dengan santun,” tutupnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.