Kolaborasi Antara Dosen STAI Kupang dan MI Nurul Huda dalam Program KOM Bersama Balai Diklat

Reporter : Aulia Editor: Redaksi
WhatsApp Image 2023 07 21 at 17.42.41
Foto: Guru MI Nurul Huda sedang presentasi KOM
Kupang – Delikntt.Com – Setelah seluruh peserta asal Madrasah di tingkat Ibtidaiyah, Tsanawiyah, dan Aliyah, menyelesaikan pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas Angkatan VI yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kota Kupang di Aula Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kupang, sejak tanggal 5 s.d 10 Juni 2023, maka selanjutnya, dilakukan evaluasi.
Evaluasi yang dilaksanakan pada 21 Juli 2023, dimaksudkan untuk melihat sejauh mana progres yang dilakukan oleh Madrasah imbas dari Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas Angkatan VI.
Salah satu topik yang dievaluasi adalah Kurikulum Operasional Madrasah (KOM) yang telah disusun oleh Madrasah Imbas Implementasi Kurikulum Merdeka.

  • Bagikan