SUMBAWA, DELIKNTT.COM – Ikatan Mahasiswa Nusa Tenggara Timur – Sumbawa (IKMAN – SUMBAWA) dan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Teknologi Sumbawa (BEM UTS) menggalang dana untuk korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. Penggalangan dana itu sebagai bagian dari aksi kemanusiaan.
Gunung Lewotobi Laki-laki erupsi pada Senin (4/11/2024). Hujan material, termasuk batu api, mencapai radius 6 kilometer dan menewaskan 10 orang (4/11/2024).
Badarullah Daud, Ketua Umum IKMAN – SUMBAWA dan Fikram, Sekretaris Jenderal IKMAN – SUMBAWA, Selasa (5/11/2024), menuturkan, akan ada Penggalangan dana. Sejak Senin (4/11/2024) saat ditetapkan tanggap darurat. Informasi mengenai penggalangan dana itu dituangkan di dalam pamflet.
Aksi sosial itu berlangsung di lampu Merah Roberto Jl. Hasanudin No.20a, Bugis, Kecamatan Sumbawa, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, Selasa (5/11/2024).
Koordinator aksi, Badaralullah Daud mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk solidaritas terhadap warga yang mengalami musibah erupsi gunung Lewotobi.
“Kami akan melakukan aksi kemanusiaan selama dua hari,” kata dia seperti dalam keterangan, usai aksi lanjutan, Rabu (6/11/2024).
Supriady selaku Ketua BEM UTS mengatakan agenda kemanusiaan itu merupakan bentuk kepedulian. Paling tidak, gerakan itu bisa membantu meringankan beban warga yang tertimpa musibah.
“Saat ini mereka sedang membutuhkan bantuan dan perhatian dari berbagai pihak,” sebut Supriady selaku Ketua BEM UTS.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.