Lembata, DelikNTT.Com – Komunitas Penulis Lembata terus menapak jejak literasi. Bertempat di Auditorium Goris Keraf , komunitas ini kembali melaksanakan Bimbingan Penulisan Opini bagi guru- guru di Kabupaten Lembata. (09/02/24).
Komunitas Penulis Lembata bekerja sama dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lembata terus berupaya untuk menggelorakan literasi di Kabupaten Lembata.
Dalam sambutannya saat membuka Bimbingan Penulisan Opini, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lembata mengajak para guru yang ada di Kabupaten Lembata untuk terus mengasah kemampuan menulisnya. Ia menyampaikan bahwa Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Lembata selalu membuka ruang untuk bapak dan ibu dalam melaksanakan kegiatan yang berkaitan dengan literasi.
Di akhir sambutannya, beliau berpesan “Pikiran yang akan mengarah ke rasa, rasa ke tindakan dan tindakan akan mengarah ke hasil.”
Buang jauh- jauh pikiran yang negatif, sehingga hasil yang didapatkan selalu yang positif, demikian pesan beliau.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.